Tampil Beda dengan Batik Tempe

Sumber Gambar : Foto ilustrasi: Mahmur Marganti from Pixabay

Kota Batu menjadi salah satu ikon wisata di Jawa Timur. Di kota yang terletak sekitar 20 km dari Kota Malang ini, kita tidak hanya bisa datang ke beberapa destinasi seperti Jatim Park, Museum Angkut, atau Batu Night Spectacular. Dengan hawa yang relatif sejuk, pengalaman wisata di kota ini bakal tambah lengkap dengan kuliner kondang seperti ketan susu dan bakso yang dijamin menggugah selera.
 
Di balik tempat wisata dan kuliner yang kondang itu, Kota batu juga ada Desa Beji di Kecamatan Junrejo. Desa yang merupakan sentral industri  mikro tempe ini pada 2019 mendapatkan penghargaan Waranugraha Among Desa sebagai “Empowered Village in Micro, Small and Medium Business” oleh Among Tani Foundation, Pemerintah Kota Batu dan PusKa-PB Universitas Muhammadiyah Malang. Bukan cuma itu, hal yang membuat desa ini makin unik adalah bahwa warga di desa ini membidabi lahirnya batik tempe, yang diperkenalkan pertama kali dalam perhelatan Festival Beji Kampung Tempe (FBKT) tahun 2021.

Kalau mengira batik ini dibuat dari tempe, Anda salah. Seperti namanya, ini adalah batik yang tampil dengan motif yang unik dan khas, terinspirasi dari tempe. Bukan cuma itu, perajin batik ini juga mengupayakan agar produknya bisa mendapatkan hak paten agar wilayah pemasarannya bisa meluas, bukan cuma di pasar domestik, tapi hingga mancanegara.

Ketua Batik Tempe Beji (Bateji), Tri Nurhayati, sebagaimana dilansir www.radarmalang.jawapos.com pada Juli 2023, batik corak tempe khas Desa Beji ini berhasil dipasarkan di wilayah Kota Batu, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Bali. Rata-rata mereka pesan 100 kain batik untuk digunakan sebagai seragam.

Kehadiran batik tempe bukan semata menambah khazanah wastra Nusantara, tetapi juga membawa nilai budaya dan ekonomi bagi masyarakat. Batik ini menjadi bukti sebuah kekayaan budaya lokal, dalam hal ini tempe, dapat diolah menjadi produk kreatif dan bernilai jual. Di sisi lain, batik ini secara tidak langsung memperkokoh tempe sebagai warisan budaya asli Indonesia. [*]


Create By : Admin
Artikel Lainnya